Skip to main content

Kata-kata bijak dan motivasi karya Mawardi

      Seni menulis itu jarang digemari oleh masyarakat, mungkin agak membosankan kali ya. Tetapi menulis itu bisa mewakili perasaan kita untuk mengugkapkan isi hati. Entah senang, sedih dan lain sebagainya. Entah mengapa saya ini suka menulis, saya juga heran padahal saya bukan lulusan sarjana sastra. Saya juga tidak tahu apa bakat dalam diri saya. Saya menulis hanya untuk hoby saja terutama kata-kata bijak dan motivasi itu menyenangkan. Tujuan saya menulis seperti ini terutama untuk berbagi ilmu, mudah mudahan anda semua yang membaca karya saya bisa menjadi renungan di dalam pikiran dan emosi kita. Saya sekarang akan berbagi kata-kata bijak karya saya sendiri. Mudah mudahan menyenangkan. Saya suka bisa berbagi dengan kalian semua walau pun ini hanya karya tulis asalkan jangan berbagi istri atau pendamping saja ya, tidak boleh. Sedikit bercanda saja. Inilah karya Mawardi. Mari kita simak bersama.

Jangan percaya mitos sebelum anda tahu kebenarannya.

Jangan mendengarkan ocehan orang yang tidak berguna hanya buang-buang waktu saja dan menghentikan langkah kita.

Kita tahu kalau kita mau dibohongi atau ditipu tapi kita mengabaikan tanda-tanda itu.

Seberapa banyak kamu memberi sebanyak itulah yang akan kamu dapatkan. Inilah kehidupan.

Jika air hujan tidak bisa menyirami pepohonan di musim kemarau setidaknya air embun bisa membasahinya.

Jangan pernah menceritakan hal pribadimu kepada orang lain itu hal yang konyol.

Awan tidak selamanya menutupi matahari.

Setiap usaha ada proses dan hasilnya
Setiap do'a ada jawabannya
Setiap laut ada tepinya
Setiap penantian ada tepinya

Setiap etika yang baik akan membawa hasil yang baik.

Kalau hanya dengan cinta hidup ini tidak bisa dilalui, semua ini butuh keseimbangan.

Lebih baik hidup dalam kenyataan daripada hidup dalam khayalan.

Logika itu bisa jalan disaat pikiran kita tenang.

Jangan berani mempunyai hutang melebihi kampuan, maksimal 30% dari penghasilan.

Kekayaan ditemukan didalam kesederhanaan.

Pria lebih suka menutupi perasaan dan wanita lebih suka menutupi kenyataan.

Pria tidak suka kegagalan dan wanita tidak suka kesepian.

Wanita itu sungkan kepada laki-laki yang sabar.

Wanita itu harus dicintai dan dikasih kasih sayang penuh.

Laki-laki dan wanita itu seperti sayap burung, jika sayap burung itu tidak cidera burung itu bisa terbang tapi kalau cidera burung itu tidak bisa terbang.

Fokus pada perbedaan membuat kita bertengkar, fokus pada persamaan membuat kita cepat bosan.
Perbedaan untuk pelajaran kita dan persamaan untuk menguatkan hubungan kita.

Pria dan wanita itu berbeda dan perbedaan itu selalu ada, kita harus menghargai perbedaan itu agar tercipta perbedaan yang harmonis.

Memahami wanita lebih dari satu tidak perlu melainkan kita harus memahami satu wanita seutuhnya.

Semua dugaan, perkiraan, perhitungan bahkan ramalan sekali pun yang tidak terbukti kebenarannya itu hanya menjadi catur belaka.

Anak yang hebat karena ada orang tua yang hebat.

Tidak ada di dunia ini yang sama atau serupa, bahkan orang kembar sekali pun. Semua mempunyai ciri yang berbeda, plus minus, karakter, sifat, cara pandang bahkan cara berfikif.

Belajar membuat kita nyaman, hati lapang dan jiwa tenang. Belajarlah selagi ada kesempatan dan detak jantung masih berdebar.

Betapa pun sulitnya hidup ini kita harus berusaha dan berdo'a, mimpi kita akan terwujud seiring berjalannya waktu.

Pohon roboh mengikuti condongnya arah pohon itu sendiri.

setiap penolakan itu sudah biasa apalagi melamar pekerjaan, kebingungan didalam hati tidak terbantahkan, tapi itu semua demi kemakmuran.

Cara berpikri cendekiawan dan karyawan itu berbeda.

Carilah seorang pendamping yang mau mendaki gunung bersamamu, bukan seorang pendamping yang menunggumu di puncak gunung.

Kesenangan boleh dilakukan tapi jangan melampoi batas sebab itu bisa mencemarkan nama baik dan kewibawaan.

Yang membuat kita hancur adalah putus asa, yang membuat kita semangat adalah harapan.

Inilah hasil karya tulis saya, mudah-mudahan bisa membantu pikiran yang lagi suntuk dan bisa bermanfaat. Sampai jumpa lagi dilain kesempatan.

Penulis
Mawardi


Comments

Popular posts from this blog

MAHABHARATA

Mahabharata adalah sebuah kitab yang dikarang oleh Begawan Byasa. Karya sastra kuno ini menghasilkan sinetron yang berjudul MAHABHARATA. Di Indonesia sinetron mahabharata ditayangkan di antv tahun 2014. Serial ini sangat menarik diikuti setiap episodenya, serial ini membahas persetruan antara pandawa dan kurawa yang berselisih karena memperrebutkan tahta dan kekuasaan sehingga menimbulkan perang bharatayuda yaitu perang besar antara pandawa dan kurawa sehingga yang tertinggal dari perang itu adalah pandawa.        Ada pun di sinetron ini yang tidak kalah menariknya adalah kata-kata bijak dan mutiara yang sangat menyentuh hati para penontonnya. Kata-kata bijak ini adalah kata-kata yang paling memukau dan terpanjang yang pernah saya tulis. Selamat membaca. Sebuah mangga dinilai bukan dari bentuknya tapi dari rasanya. Bisma Yang Agung Sebuah pemikiran menghasilkan keputusan, sebuah sumpah menghasilkan kesetiaan. Putri Ghandari Dedaunan yang rontok tidak memastikan pohon i

TUTURTINULAR

Salam sejahtera dan sampai jumpa kembali. Pulau Jawa pada zaman dahulu terdiri dari banyak kerajaan seperti Singosari, Kediri, Majapahit, Mataram kuno sampai Mataram Islam dan masih banyak lainnya yang tidak bisa saya sebutkan. Dulu ada sinetron kolosal yang tayang di stasiun televisi swasta kalau tidak salah Indosiar yang berjudul TUTURTINULAR. TUTURTINULAR adalah sinetron kolosal yang menceritakan tentang kerajaan Singosari sampai menjadi kerajaan Majapahit. Sekarang TUTURTINULAR tayang kembali di Rajawali televisi atau lebih dikenal RTV. Penulis disini menuliskan kata-kata bijak dan motivasi dari sinetron kolosal ini. Mari kita baca di bawah ini. Nasib akan menolongmu satu kali tapi siasat akan menolongmu beribu-ribu kali.                    Panglima Kausing Setiap perjalanan akan sampai ke tempat tujuan.                    Banyak Kapuk Keadilan dan kebenaran selalu ditentukan oleh kepentingan kelompok.                    Lembu Sora Keadaan yang membuat hat

MAHAKAALI

Sampai jumpa lagi sahabat semua yang suka nonton sinetron india terutama cerita jaman dulu pasti anda suka dengan tanyangannya apalagi dengan kata-kata bijaknya menarik untuk diresapi. Baiklah kawan penulis akan mempersembahkan kata-kata bijak dari sinetron MAHAKAALI. Selamat membaca. Jika kamu menjauhi masalah maka masalah yang akan mendekati.                  Mahadewa Bencana datang karena masalah.                  Mahadewa Jika tidak ada jalan keluar maka akhiri semua ini.                  Mahadewa Menghadapi masalah adalah jalan keluarnya.                 Mahakaali Kekuatan ada di dalam wanita.                 Mahakaali Setiap wanita yang dijadikan senjata maka kekuatan pria akan musnah.                Mahakaali Jika istri tidak ada suami maka apa arti seorang istri.                Mahakaali Terkadang demi mendapatkan kedamaian kita harus berperang.               Mahadewa Tidak ada kelembutan selain dari seorang ibu.               Dewa wisnu Orang